Jika perawatan yang kamu lakukan benar maka kemungkinan kucing akan tumbuh dewasa menjadi kucing yang sehat dan menyenangkan, dan juga merupakaan kebahagian dan kebanggaan saat kamu sukses membesarkannya.
Perlu disadari jika kamu ingin merawat anak kucing maka kamu harus siap bertanggung jawab penuh baik makanan, perawatan dan perhatian.
Ini penting, karena banyak pemilik kucing hanya memelihara tanpa ada kesadaran dan kemudian kucing terlantar, minim perawatan dan tidak sehat.
Jika kamu benar benar sudah siap, berikut ini tips merawat kucing dari anakan.
1# Jangan Perlakukan Anak Kucing Layaknya Kucing Dewasa.
Sama seperti bayi manusia yang berbeda perawatan dengan anak dewasa, begitu juga dengan kucing. Anak kucing perlu perlakuan khusus, mulai dari minum, makan, dan tempat tidurnya.
2# Usia Kucing Baru Lahir Hingga Delapan Minggu (0-2 Bulan)
Dari usia nol hingga 8 minggu, kucing harus tetap berada sama induknya disarang. Karena pada usia ini kucing belum bisa menjaga suhu tubuh dan perlu panas tubuh dari induknya. Selain itu saat baru lahir anak kucing perlu susu sebagai asupan gizi dan satu satunya sumber makanan.
Jika dalam Kasus tertentu kamu memiliki anak kucing dari menemukan dijalan bukan adopsi, maka diperlukan kandang khusus dengan alas kain atau selimut yang hangat.
Beri lampu penghangat di sarangnya agar anak kucing tetap hangat. Sediakan suntik yang kemudian diisi susu, dan beri minum susu setiap 2 jam untuk 4 minggu dan perlu kehati-hatian dan jangan terlalu banyak beri secukupnya, usia 4 - 8 minggu, sudah bisa minum susu sendiri.
Selain itu setiap hari harus mengganti kain alas tidur anak kucing agar tetap bersih dari kencing dan kotorannya. Untuk susu berikan susu bayi yang bebas laktosa jika memang tidak bisa mendapatkan susu khusus anak kucing
3# Usia Delapan Hingga Sebelas Minggu (2-3 Bulan)
Pada usia delapan minggu anak kucing sudah mulai disapih dan mulai memakan makanan berenergi dan berprotein yang lembut sesuai pencernaannya.
Kamu bisa membeli makanan khusus anak kucing dan wadah makanannya agar kucing mulai terbiasa makan ditempat makanannya sendiri.
Diusia ini anak kucing sudah mulai aktif dan menyenangkan dengan lebih suka berlari dan bermain, tetap awasi agar tidak cidera karena rasa penasarannya besar dan selalu ingin tahu.
4# Usia 2 Hingga 4 Bulan
Pada usia ini setelah bisa disapih perlu diperhatikan bahwa anak kucing sangat memerlukan makanan kaya protein 30% lebih tinggi dari makanan kucing dewasa karena memasuki fase pertumbuhan yang cepat untuk anak-anak kucing di mana mereka akan memiliki hampir tiga kali lebih banyak energi daripada kucing dewasa.
Mereka akan membutuhkan tiga hingga empat kali makanan sehari selama waktu ini.
5# Usia 4 - 6 Bulan
Pada usia ini kucing sudah memasuki tahap sebagai kucing dewasa dan hanya perawatan yang rutin dilakukan. Dan kamu sudah sukses dalam membesarkan anak kucing.