Setiap investor atau trader forex berharap setiap kali melakukan transaksi maka akan mendapat untung besar. Namun dapat dipastikan kenyataan selalu terbalik dengan harapan, trader sering kali rugi dari pada untung.
Untung dam rugi hal yang biasa dalam forex, namun anda bisa meminimalisir kekalahan, yaitu dengan menerapkan beberapa kiat atau strategi. Karena dapat dipastikan bahwa trader yang tidak mempunyai strategi trading yang dijalankan dengan konsisten sering kali mengalami kekalahan. Berikut ini beberapa kiat yang bisa anda jalankan:
Memiliki perencanaan sebelum Trading
Pastikan bahwa saat anda memulai trading telah memiliki rencana dan analisa yang matang dari beberapa sumber resmi terpercaya. Jangan melakukan trading karena isu atau berita panas yang seolah-olah benar adanya, seringkali informasi tersebut hanya menyesatkan. Dengan memiliki perencanaan dan analisa tidak berarti anda pasti selalu untung, akan tetapi anda memiliki pandangan dan tahu penyebab naik dan turun trading yang anda lakukan saat itu. Selain itu dengan perencanaan anda tahu kapan harus close di trading baik disaat mendapat untung atau rugi.
Harus berani saat transaksi mengalami kerugian
Trader harus memiliki keyakinan bahwa setiap transaksi yang dilakukan harus memiliki keuntungan, bukan sekedar menghindari kerugian, maksudnya seringkali trader sangat berani dan cepat menutup keuntungan saat trading mulai profit. Namun saat posisi trading merugi mereka sangat takut close kerugian dan selalu yakin akan terjadi perubahan arah dan akhirnya kekalahan besar yang harus diterima.
Terlalu serakah untung besar
Kebalikan dari yang diatas, trader juga banyak yang berkeyakinan bahwa keuntungan yang di proleh akan terus naik lebih tinggi dan tetap menahan posisi trading tetap open. Trader akhirnya berharap terlampau jauh dan diluar suatu perhitungan atau analisa. Setiap trader pastinya berharap akan mengalami keuntungan besar, namun dengan kondisi suatu negara dalam kondisi normal dan tidak ada kebijakan yang signifikan maka tentunya sulit terjadi gejolak trading di forex. Sering kali yang terjadi trading berbalik arah, yang awalnya untung akhirnya merugi. (rubik.okezone)
0 komentar:
Post a Comment