"Kamu tahu enggak Pak Prijanto mau ngapain? Dia cuma pengin minta pengembang membayar utang kepada temannya yang punya tanah PT. Soalnya dianggap pengembang belum bayar tanahnya dia," kata Basuki di Balai Kota, Senin (11/4/2016).
Prijanto pernah menceritakan perihal tersebut dan Ahok mengatakan persoalan temannya tersebut merupakan persoalan perdata, dan diberi saran untuk mengajukan gugatan perdata ke pengadilan. Menurut Ahok hal tersebut yang menjadi penyebab Prijanto marah kepada dirinya.
"Sejak saat itu marah dia sama saya, sama Pak Jokowi, dia juga nyerang Pak Jokowi terus. Gara-gara tanah temannya. Apa dia punya saham? aku enggak tahu. Dia mau minta tolong bayar tanah itu, itu saja," ujar Ahok.
0 komentar:
Post a Comment