KPK dijadwalkan hari ini (13/04) akan melakukan pemeriksaan terhadap Sunny Tanuwidjaja terkait dugaan suap anggota DPRD DKI Jakarta, M Sanusi dalam pembahasan Raperda Reklamasi.
"Diperiksa sebagai saksi dalam kasus dugaan pemberian hadiah atau janji terkait pembahasan Raperda tentang Zonasi dan Raperda tentang Rencana Tata Ruang Kawasan Strategis Pantai Utara Jakarta," ujar Pelaksana Harian Kepala Biro Humas KPK Yuyuk Andriati di Gedung KPK Jakarta, Rabu (13/4/2016).
0 komentar:
Post a Comment